4 Like
Proteksi

Apakah Sebenarnya Manfaat Double Claim dan Bagaimana Cara Memilih Asuransi Rawat Inap

Mega Life test;
17 Jun 2022
Walau punya asuransi selalu ada kemungkinan Anda harus nombok. Semua itu bisa dicegah jika Anda punya Mega Hospita Investa untuk melakukan double claim.

Semua orang pasti sepakat bahwa kesehatan adalah salah satu hal terpenting dalam hidup manusia. Oleh karena itu sudah sepatutnya semua orang memberikan perhatian lebih untuk hal yang satu ini. Perhatian tersebut bisa dimulai dengan menjalankan gaya hidup yang baik agar kesehatan tetap terjaga. 

Selain itu, perhatian pada masalah kesehatan bisa pula dilengkapi dengan memiliki asuransi kesehatan yang tepat seperti asuransi rawat inap. Asuransi kesehatan diperlukan karena sakit adalah kondisi yang sulit diprediksi. Sebaik apapun manusia berusaha menjaga kesehatannya selalu ada faktor internal maupun eksternal yang bisa menyebabkan manusia jatuh sakit. 

 

Tingginya Biaya Kesehatan dan Pentingnya Memiliki Asuransi Rawat Inap

 

Biaya kesehatan terus mengalami kenaikan dari tahun ke tahun. Saat ini setiap orang perlu merogoh kocek cukup dalam untuk mengakses fasilitas kesehatan yang baik. Alhasil ketika jatuh sakit rasanya ada beban ganda di pundak pasien, yakni beban kondisi tubuh yang menurun dan tagihan biaya rumah sakit yang bisa memporak-porandakan keuangan. 

Tingginya biaya kesehatan membuat hidup tanpa asuransi kesehatan adalah hidup yang penuh kekhawatiran. Bayangkan ketika Anda sudah menyusun banyak rencana bersama orang tersayang namun semua harus kandas karena uangnya habis dipakai membayar biaya berobat. Itulah mengapa memiliki asuransi rawat inap dan jenis asuransi lainnya sangat penting di era ini. 

Sebagai orang memiliki akses super mudah ke berbagai informasi kesehatan sudah sepatutnya Anda mulai mencari informasi mengenai asuransi rawat inap terbaik. Asuransi yang baik adalah asuransi yang sesuai dengan kebutuhan Anda dan bisa membuat kondisi keuangan tetap aman apapun yang terjadi. 

Saat ini pemerintah menyediakan BPJS sebagai asuransi rawat inap wajib bagi masyarakat. Namun ada beberapa pertimbangan yang membuat kepemilikan BPJS saja rasanya masih kurang untuk menjadi proteksi diri dan keluarga. 

Salah satu pertimbangan terpentingnya adalah limitnya yang rendah sehingga tak semua tagihan dapat tercover. Jika sudah begitu maka mau tak mau Anda tetap harus melunasi sisanya menggunakan uang pribadi. 

Untungnya banyak perusahaan asuransi yang memahami kekhawatiran para nasabahnya. Sebagai solusi, banyak perusahaan mengeluarkan produk asuransi rawat inap cashless yang memungkinkan untuk double claim. 

 

Apa Itu Double Claim Asuransi Rawat Inap

 

Double claim adalah biaya kelebihan tagihan biaya rumah sakit yang tidak dicover oleh asuransi utama dan kemudian dibayarkan oleh asuransi tambahan. Asuransi utama yang dimiliki masyarakat Indonesia lazimnya adalah BPJS atau asuransi yang diberikan oleh perusahaan tempat bekerja. 

Contohnya jika Anda dirawat inap dengan harga kamar Rp. 500.000,- per hari sementara asuransi utama Anda hanya memiliki batas maksimal cover Rp. 300.000,- per hari. Tanpa asuransi tambahan Anda harus membayar kelebihan Rp.200.000,- dari kocek pribadi. Lain halnya jika Anda memiliki asuransi tambahan.

Setelah memastikan asuransi yang Anda miliki memungkinkan dilakukannya double claim, Anda tinggal berkoordinasi dengan pihak perusahaan asuransi. Setelah itu berkoordinasi juga dengan pihak rumah sakit. Jika semuanya lancar maka kelebihan biaya yang tak dicover oleh asuransi utamapun langsung lunas tanpa harus mengutak-atik dompet Anda.
 
Syarat yang diperlukan untuk melakukan double claim asuransi rawat inap antara lain adalah:

-    Rincian tagihan biaya rumah sakit yang dicover oleh asransi utama 
-    Fotokopi rincian tagihan biaya rumah sakit 
-    Hasil uji laboratorium yang berhubungan dengan proses pengobatan 
-    Form pengajuan claim asuransi rawat inap atau asuransi kesehatan lainnya 

Sistem pembayaran menggunakan asuransi bisa dilakukan dengan 2 cara, yakni cashless dan reimbursement. Pada sistem asuransi rawat inap cashless Anda bisa melakukan pembayaran hanya dengan menggesek kartu. Sementara pada sistem reimbursement Anda harus membayar menggunakan uang pribadi dulu baru kemudian pihak asuransi akan menggantinya. 

Jika ingin merasakan manfaat double claim asuransi Anda harus memilih asuransi dengan seksama. Pasalnya tak semua jenis asuransi memungkinkan dilakukannya double claim. 


Baca Juga: Cara Mudah Klaim Asuransi Rawat Inap

 

Cara Memilih Asuransi Rawat Inap

 

Seperti sudah disebutkan sebelumnya, tak semua asuransi bisa memfasilitasi double claim. Anda juga sebaiknya tak asal memilih asuransi rawat inap murah namun ternyata tidak bisa memenuhi kebutuhan proteksi Anda. Berikut adalah cara memilih asuransi yang bisa Anda lakukan agar sesuai dengan kebutuhan:

  • Cari Tahu Rumah Sakit Rekanan

Semakin banyak rumah sakit yang menjadi rekanan sebuah perusahaan asuransi maka Anda sebagai nasabah akan semakin dimudahkan. Sebab itu artinya Anda bisa menjalani pengobatan di rumah sakit mana saja tanpa khawatir tidak bisa melakukan claim. Jumlah rekanan bisa pula dijadikan tolak ukur perusahaan asuransi yang Anda pilih. 

  • Pastikan Harga Preminya Sesuai

Umumnya harga premi asuransi rawat inap tidak semahal asuransi jiwa atau asuransi unit link. Meski begitu Anda tetap harus memastikan harga preminya tidak memberatkan keuangan, apalagi jika Anda harus membayar premi untuk beberapa orang sekaligus. 

Tinggi rendahnya harga premi yang harus dibayarkan akan mempengaruhi besar kecilnya uang pertanggungan yang diterima jika sampai harus dirawat inap. Keinginan untuk memiliki asuransi tambahan yang double claim tentunya bisa dijadikan bahan pertimbangan. Anda bisa memilih harga premi terendah atau menengah. 

  • Pastikan Bisa Melakukan Double Claim

tersebut memungkinkan proses double claim, baik sebagai asuransi utama maupun asuransi tambahan. Pastikan prosedur pengajuannya tidak berbelit-belit sehingga tak menyusahkan Anda sebagai nasabah. 

Anda yang sudah memiliki BPJS atau asuransi lain dari kantor pasti akan sangat terbantu dengan fasilitas double claim ini. Tak hanya untuk rawat inap, double claim bisa pula diajukan untuk operasi atau tindakan medis lainnya sesuai dengan kesepakatan yang tertulis di dalam polis. 

Selain memastikan fasilitas yang didapat Anda perlu memastikan prosedur klaimnya tidak sulit. Sebab selama ini isu itulah yang banyak membuat orang ragu untuk memilih produk asuransi. 

 

Asuransi Rawat Inap dari PFI Mega Life

 

Anda pasti sudah tahu bahwa PFI Mega Life telah mengeluarkan asuransi kesehatan dan produk-produk asuransi lainnya yang sangat bisa diandalkan dalam memproteksi diri Anda dan keluarga. Tentunya salah satu perusahaan yang terus berkembang ini juga memiliki produk asuransi khusus untuk rawat inap. 

Mega Hospita Investa adalah salah satu produk asuransi rawat inap yang sangat tetap untuk melindungi diri Anda dan keluarga. Uang pertanggungan akan diberikan kepada nasabah dalam bentuk santunan harian saat menjalani rawat inap di rumah sakit. 

Ada 3 pilihan harga premi yang bisa disesuaikan dengan kondisi keuangan Anda. Mega Hospita Investa akan membantu meringankan biaya pengobatan untuk rawat inap karena sakit maupun karena kecelakaan.

Sekarang, tidak alasan untuk menunda punya asuransi lagi, kan? Segera proteksi diri sendiri dan orang-orang yang Anda sayangi.  


Baca Juga: Hal yang Harus Diperhatikan Saat Beli Asuransi

Berikan komentar anda

TERIMA KASIH TELAH MENGHUBUNGI KAMI lang

Kami akan meninjau dan mengkonfirmasi komentar Anda lang